Dukung Penuh Program Geserin, Kapolda dan Kapolres Hibahkan Motor & Gerobak

Spread the love

GANTARI.ID CIKARANG – Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif Setyawan menyerahkan bantuan berupa sepeda motor dan gerobak Kepada Kapolsek dan Bhabinkamtibmas Polsek Muara Gembong di Halaman Mapolres Metro Bekasi, Kamis (12/1/2023).

“Sore ini, saya mewakili Kapolda Metro Jaya memberikan bantuan berupa dua unit sepeda motor beserta gerobaknya untuk program Geserin dan Geserin Barokah kepada Polsek Muara Gembong,” kata Gidion.

Ia mengungkapkan, bantuan ini merupakan realisasi janji Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Muhammad Fadil Imran saat kunjungan kerjanya di Polsek Muara Gembong (10/11/22), yang sangat mendukung program Geserin dan Geserin Barokah yang dibentuk atau didirikan oleh PS Kanit Binmas Polsek Muara Gembong Aipda Rohimah.

“Bantuan ini sebagai bentuk dukungan dan apresiasi Pimpin Polri Khususnya Kapolda untuk inovasi personil guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakatnya,” tukasnya.

Ia berharap, dengan bantuan ini semoga program Geserin dan Geserin Barokah bisa lebih bermanfaat dan berguna untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya di wilayah Muara Gembong.

“Kami berharap semoga program ini dapat lebih membantu dan berguna untuk masyarakat khususnya masyarakat di Muara Gembong.” harapnya.

Sementara itu, Kapolsek Muara Gembong AKP Bagus mengatakan, bantuan tersebut sangat berguna guna menunjang program Geserin Barokah ia pun sangat berterimakasih kepada Kapolda serta Kapolres atas perhatiannya kepada jajaran Polsek Muara Gembong.

“Terimakasih banyak kepada bapak Kapolda dan bapak Kapolres atas bantuan ini. Tentu ini sangat berguna dan bermanfaat khususnya untuk program Geserin,” ucap Bagus.

Untuk diketahui, Program Geserin adalah Kepanjangan dari Gerakan Seribu Koin dimana hasil pengumpulan koin ini hasilnya akan disumbangkan, Program ini katagorikan menjadi 2 katagori yaitu Geserin dan Geserin Barokah pengertiannya sbb :

1. Geserin merupakan Gerakan Seribu Koin dimana hasil pengumpulan koin ini hasilnya akan disumbangkan atau dibelanjakan sembako guna diberikan kepada para lansia dan masyarakat yang tidak mampu.sedangkan

2. Geserin Barokah merupakan merupakan Gerakan Seribu Koin dimana hasil pengumpulan koin akan diberikan makanan siap saji guna diberikan setiap hari Jum’at kepada Jama’ah setelah sholat Jum’at.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *