BPBD Labuhanbatu Berikan Bantuan Kepada Korban Bencana Kebakaran

Spread the love
Labuhanbatu, Gantari.id:
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Labuhanbatu langsung memberikan bantuan kepada korban kebakaran rumah di tiga Desa di Kecamatan Bilah Barat dan dua kelurahan di kota rantauprapat, kamis (07/12/2023) Sekira pukul 13.00 WIB.
Kepala BPBD Kabupaten Labuhanbatu Drs.Darwin Yusma M.AP melalui Kabid 2 darurat logistik Sulkani Nasution S.STP mengatakan pemberian bantuan bagi keluarga yang mengalami musibah kebakaran tersebut sebagai bentuk kepedulian Bapak Bupati Labuhanbatu dr.H.Erik Adtrada Ritonga M.KM kepada warganya.
“Ya, ini bentuk kepedulian bapak Bupati kepada warganya yang mengalami musibah,”
Penerima bantuan sembako ini sebanyak 11 kepala keluarga yang ada di beberapa desa dan kelurahan di kabupaten labuhanbatu,ujar Sulkani Nst S.STP saat di konfirmasi awak media via.Washapp nya.
Adapun bantuan yang diberikan, sambung Sulkani Nst,”berupa bahan kebutuhan sehari hari,; seperti Beras,minyak goreng,Mie Instan,Gula,Teh dan ikan Sarden.
“Karena kebakaran juga bagian dari bencana, maka bantuan dari pemerintah kabupaten labuhanbatu kita salurkan kepada mereka.
Semoga, apa yang kita berikan ini dapat bermanfaat bagi korban musibah,”terangnya.
Sementara itu, camat bilah barat M.Noor Putra Bf dan Kades Desa Sibargot H.Sangkot Ritonga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Labuhanbatu dr.H.Erik Adtrada Ritonga M.KM atas bantuan yang diberikan melalui BPBD Labuhanbatu.
“Kami tidak menyangka akan mendapat bantuan seperti ini dari pak Bupati melalui BPBD labuhanbatu. Ternyata, dengan hadir nya BPBD di labuhanbatu sangat bermanfaat terkhusus bagi korban bencana seperti kami. Semoga BPBD labuhanbatu dipimpin bapak Darwin Yusma semakin sukses,bermanfaat dan bisa meringankan beban bagi masyarakat yang terkena bencana,khususnya di labuhanbatu,”ucapnya mengakhiri. (Addara)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *